Sumber: google.com |
Saat tiba di rumah sakit, Pandji tidak mau melayani pertanyaan awak media. Ia berdalih akan memberi keterangan usai melayat jenazah.
"Tunggu ya, saya mau masuk dulu. Nantilah setelah saya masuk," ujar Pandji Pragiwaksono di RS Setia Mitra Fatmawati, Jakarta Selatan, Rabu (8/4).
Kurang lebih 30 menit masuk ke dalam RS, Pandji pun keluar dengan mata sembab. Seakan masih tidak percaya kalau Glenn meninggal dunia.
"Saya enggak kuat, saya enggak bisa (beri komentar)," kata Pandji sambil meminta jalan dari awak media agar bisa lewat.
Seperti diketahui, Glenn Fredly meninggal dunia sekitar pukul 18.00 WIB di RS Setia Mitra Fatmawati, Jakarta Selatan, Rabu (8/4). Dikabarkan Glenn meninggal karena sakit meningitis.
Sumber: Akurat.co
No comments:
Post a Comment