Thursday, April 16, 2020

Seri Formula F1 Berpotensi Digelar di Austria Tanpa Penonton

What the teams said - Race day in Austria | Formula 1®
Sumber: google.com
Austria berpotensi menjadi seri pembuka Formula 1 (F1) 2020 setelah Grand Prix (GP) Prancis berkemungkinan dibatalkan seiring diperpanjangnya masa lockdown akibat pandemi Virus Corona (Covid-19).

Menteri Olahraga Austria, Werner Kogler, menyatakan kesiapannya jika harus menjadi tuan ruma F1 pada 5 Juli mendatang. Kogler juga tak masalah jika balapan yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring tersebut berlangsung tanpa penonton.

"Pada prinsipnya, saya telah diberitahu oleh F1 sendiri bahwa dari sudut pandang mereka, ini benar-benar bisa berhasil. Bahkan jika harus melewati masa isolasi terlebih dahulu," ucap Kogler sebagaimana dikutip dari Motorsport.

"Tetapi saya tidak ingin ikut campur dengan hal itu, saya hanya ingin tahu bahwa peraturan yang ada sedang diterapkan. Yang terpenting bagi kami adalah social distancing harus tetap diterapkan."

Kogler juga menyebut pembatasan pendatang di bisa menjadi masalah tersendiri bagi para tim yang berpartisipasi. Namun, Kogler meyakinkan pembatasan pendatang bisa diatasi dengan menerapkan anjuran tes kesehatan yang berlaku di Austria.

"Dengan begitu ini semua harus dipertimbangkan dengan adanya pembatasan masuk dan keluar negara. Saya tidak ingin memberi kebebasan, namun semuanya hanya perlu menerapkan isolasi dan menunjukkan sertifikat kesehatan agar memungkinkan menggelar balapan," lanjut Kogler.

Pemerintah Austria sendiri telah menerapkan lockdown berskala besar pada Selasa (14/4) waktu setempat. Selain itu, pembatasan sosial juga diterapkan untuk mencegah penularan corona lebih lanjut.

Sumber: Akurat.co

No comments:

Post a Comment

Ketika di Roma (2/2)

Jalan Romawi kuno melintasi bentang alam, dari Skotlandia hingga Mesopotamia, Rumania hingga Sahara. Dan jalan Romawi paling awal dibangun u...